Welcome to my blog !

Hello everyone, thank you for visiting my blog ^^v

Sabtu, 12 Januari 2013

Sahabat Tercinta-Ku


Mulai saling mengenal lebih dekat saat kelas XI IPS 1. Awal duduk di kelas sebelas kami belum mengenal lebih jauh, tetapi seiring berjalannya waktu kita kemanapun selalu bersama, Yaa.. kita ini sahabat. Aku memiliki sahabat yang begitu baiknya, ada suka dan duka selama kami bersahabat. Sahabatku yang pertama adalah Provita Zantania, yang kedua Riztyahana Nurbahar, Raras Duhitta, Dina Marlin, dan yang terakhir Arini Maulina. Sebenarnya kami berlima juga sudah kenal sejak SMP, karena kebetulan kami satu SMP,  kecuali Risty yang berbeda SMP dengan kami.
Banyak ceita saat kami berada di SMA, Setiap hari sekolah kami selalu duduk dibangku yang berseretan, dan kebetulan kami duduknya berpasangan. Aku dengan provita, Raras dengan Dina, dan Rizty dengan Arin. Kelas kami berdampingan dengan Koprasi, apabila tidak ada jam pelajaran maka kami langsung pergi ke Koperasi untuk membeli jajan, masih ingat favorit jajan di koperasi adalah kerupuk berwarna putih yang dibumbui dengan cabe hijau. Sekali beli bisa langsung 5 bungkus. Hahahaha.
Ada kenangan pahit tapi lucu juga waktu SMA kelas XI. Saat jam istirahat kebetulan kelas kami istirahatnya telat karena gurunya tidak keluar-keluar dan masih semangat untuk mengajar. Lalu setelah jam pelajaran tersebut selesai kami ber-6 langsung pergi ke kantin depa sekolah, yaitu di tempatnya “mbah”, disitu kami memesan nasi rames, tetapi karena pembelinya banyak otomatis kami menunggu lama. Dan akhirnya kami sudah di ambilkan nasinya oleh mbah, langsung saja kita makan nasi tersebut, 3 menit kemudian bel berbunyi Teng..teng...teng, itu adalah tandanya jam istirahat sudah selesai dan kita harus balik ke kelas lagi, namun karena kami sangat kelaparan kami meneruskan menghabiskan makanannya, lalu disamping kita makan....
“Sekarang pelajaran apa sih emangnya?” kata Provita.
“Pkn plop, pak Warih yang ngajar.” jawab si Arin.
“Yaudah pak Warih inih, dia kan baik, pasti kita dimaklumi kok” kata semua ber-enam.
“Yaudah yuk cepetan le maem”.
Akhirnya setelah makan beberapa menit, buru-buru kami harus kembali ke kelas, kami berjalan cepat tapi agak santai menuju ke kelas kami, karena lokasi kelas cukup jauh maka juga meghabiskan waktu beberapa menit. Setelah kelas mulai terlihat...
“Kayaknya udah ada pak Warih lho”. Kataku..
“Iyaaa, tu sepi di depan kelas, biasanya kalo guru belum dateng kan anak-anak masih pada di depan” kata dina.
“Yuaudah yuk larii..”
Akhirnya kami lari dengan kencangnya.. Sesampainya di kelas, ternyata pintunya tertutup, dan...
“ Tok..tok Assalamualaikum” Kata kami..
Lalu ada seseorang yang membuka pitu, dan itu adalah Pak Warih, guru PKn kami...
“Udah kalian diluar aja, gak usah masuk kelas. Udah sanaa!” kata Beliau.
“Maaf pak, tadi istirahatnya telat, dan kita tadi makan dulu pak, maaf pak, boleh masuk ya pak” Kata kami berenam.
“Udah kalian gak usah masuk aja” jawab Beliau.
“Maaf pak, kami tidak akan mengulangi lagi” kata kami.
“iya udah sana kalian tidak boleh masuk”.
Akhirnya pak Warih kembali masuk kelas, dan pintu ditutup dengan rapatnya.  Kami bingung, kaget dan campur aduk. Maslahnya adalah ini pengalaman kami berenam yang menurut kami negatif. Kami hanya pasrah dan menunggu jam pelajaran PKn selesai dengan cara pergi ke perpustakaan. Kami pergi kr perpustakaan hanya membaca buku dan mengobrol. Mengobrol tentang sungkan dengan pak Warih, malu dengan teman-teman. Dan banyak lagi.
Setelah pelajaran PKn selesai kami akhirnya kembali ke kelas dengan rasa malu. Untuk itu bagi kalian yang membaca cerita ini, jangan ikuti kami-kami ini ya, jangan sekali-kali menyepelekan guru kalian :D
Yaaaa, itulah sedikit cerita tentang kami. Saat kelas XI selesai, kita-pun naik ke kelas XII. Tentunya kami satu kelas lagi. Banyak cerita juga disaat kami kelas XII, ada yang bahagia, sedih, dll. Tapi kini kami tak bersama lagi Provita sekarang kuliah di UNY, Risty di UNY juga, Raras juga UNY, sedangkan dina di UGM, dan yang terakhir si Arin di UNS. Yaaa hanya Afifah yang di Swasta. Tetapi bagiku tak masalah, walaupun di swasta yang penting PGSD :D
To be Continued





Tidak ada komentar:

Posting Komentar